Beras Lokal |
Beras lokal dengan benih dari "Ciherang" yang diproduksi dari Kelompok Karya Tani Lestari Desa Selisihan dan Beberapa Kelompok mitra dari Kusamba, Akah, dan Negari. Pemilihan benih Ciherang dikarenakan hasilnya setelah jadi Nasi rasanya begitu pulen/lembut dan lesat. Benih ini mempunyai indeks glikemik rendah (54,5) sehingga sesuai untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes.
Kandungan protein beras Ciherang 10,3 %, lemak 0,72 %, dan karbohidrat 87,6 %. Tiap 100 gram beras Ciherang mengandung energi 401,9 kalori, vitamin B1 0,30 mg, vitamin B2 0,13 mg, vitamin B3 0,56 mg, vitamin B6 0,12 mg, asam folat 29,9 mikrogram, besi 4,6 ppm, dan seng 23 ppm. sumber Balai Besar Tanaman Padi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar